PEREMPUAN KELUAR RUMAH! BANGUN ORGANISASI dan GERAKAN PEREMPUAN LAWAN PATRIARKI dan KAPITALISME untuk KESETARAAN dan KESEJAHTERAAN

01 Juni 2011

PELANGGARAN HAK_HAK NORMATIF


MahardhikaNews-Jakarta (31/05/11), Berbagai  pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di Kawasan Berikat Nusantara g (KBN) Cakung, Jakarta Utara. Pelanggaran Hak-hak Normatif seperti Cuti Haid, Cuti hamil, cuti melahirkan dan Union busting, yang selama ini tidak di berikan oleh para pengusaha, maka kaum buruh di KBN cakung menuntut hak-haknya yang selama ini tidak diberikan. Tapi pihak KBN melakukan pelarangan aksi rally kawasan (yang juga di dukung oleh beberapa serikat di KBN antara lain FSBI, SBSI 92 dll) yang digagas oleh FBLP-PPBI. para pihak KBN mengatakan bahwa masih ada trauma, karena pemogokan tanggal 25 November dan 3 Desember tahun 2010 lalu. Dan para serikat kuning juga menambahkan bahwa kami harus tanyakan dulu dengan serikat-serikat lain yang ada di KBN Cakung ini kalau mereka sepakat untuk rally kawasan maka ayo kita lanjut rally kawasan. Kami hadir di sini untuk mengajak kepada seluruh buruh KBN Cakung untuk bersama menuntut hak kaum buruh yang selama ini dirampas oleh pemilik modal, aksi kami aksi damai bukan aksi anarkis kata Ketua Forum Buruh Lintas Pabrik Jumisih.


Pelarangan rally kawasan dengan penjagaan yang ketat oleh Satpam dan Polisi peserta aksi dilarang masuk kekawasan, tapi itu tidak melunturkan semangat kaum buruh, akhirnya massa aksi FBLP-PPBI melakukan aksi di depan pintu belakang KBN Cakung, Jakarta Utara. Sudah banyak pelarangan-pelarangan yang terjadi di KBN Cakung, Tapi  pemerintah (DISNAKER) tidak peduli dengan masalah yang terjadi d KBN Cakung, mereka hanya duduk diam tanpa menindak pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di hampir perusahaan yang ada di Negeri ini. Padahal sudah seharusnya DISNAKER Jakarta Utara bertanggungjawab untuk menindak sebuah pelanggaran tanpa butuh pengaduan dari buruh. Aksi ini di meriahkan dengan teaterikal puisi, puisi, dan lagu-lagu perjuangan. Aksi ini dihadiri oleh perwakilan dari Perempuan Mahardhika, PEMBEBASAN, KPRM-PRD, FPBJ, SBTPI dan SPOI. Maka dengan ini kami menuntut: 1. Hapuskan lembur paksa tanpa bayar dan bayarkan lembur tak dibayar dua tahun terakhir. 2. Berikan hak cuti bagi buruh (cuti hamil, melahirkan, haid, dll). 3. Stop union busting, lawan pelanggaran KBN Cakung untuk aksi di kawasan.
Kami Menuntut Kepada KBN Cakung, Disnakertran Jakarta Utara untuk bertanggung jawab atas pelarangan yang ada di KBN Cakung.
Kami Tidak Mau Lagi di Tindas
Satukan Kekuatan, Hapuskan Pelanggaran di KBN Cakung

1 komentar: